Chords Dasar Gitar Untuk Pemula
Pada saat ini saya akan membahas tentang chords dasar gitar untuk pemula. Maksud pemula di sini adalah orang yang baru belajar gitar dan tidak tahu akor yang harus dipelajari.
Pada umumnya orang yang baru belajar akor akan kesulitan ketika memindahkan akor dari satu akor ke akor lain, misalnya dari akor C ke akor G. Hal ini wajar karena memindahkan akor ini berhubungan dengan saraf tangan, jadi perlu diulang-ulang agar bisa beradaptasi.
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam belajar akor.
Pertama : cara menekan senar.
Dalam menekan senar harus mantap supaya suara yang dihasilkan jelas (nyaring)
Kedua : Penggunaan jari.
Penggunaan jari ini penting untuk belajar akor lanjutannya, Maksudnya supaya belajar akor lain (akor berikutnya) akan lebih mudah. Cara memegang akor dalam buku itu sudah dibuat dengan cukup akurat, sebaiknya ikuti saja penggunaan jari seperti yang ada pada buku-buku musik. Tapi jika anda sudah memahami akor, anda bisa merubah cara memegangnya untuk variasi tertentu.
Ketiga : Membunyikan senar gitar.
Dalam belajar akor kita harus tahu senar mana yang dibunyikan dan yang tidak dibunyikan. Dalam buku akor biasanya yang tidak boleh dibunyikan diberi tanda x (kali). Jika membunyikan senar yang tidak boleh dibunyikan maka hasilnya akar terdengar tidak enak (fals).
Selanjutnya saya akan bahas akor dasar. Di dalam teori musik akor dasar itu dimulai dari akor C, dengan susunan seperti ini C – Dm – Em – F – G – Am – Bdim. Pertanyaannya kenapa tidak C – D – E – F – G – A – B. Kenapa ada Dm ( D minor ), B dim ( B diminished ). Dari mana asalnya ?
Sedikit membahas tentang akor ya. Awalnya berasal dari triads chords. Triads adalah akor awal yang memiliki 3 not. Misalnya Akor C notasinya 1, 3, 5 (punya 3 not). Maksud dari 1, 3, 5 ini adalah not do, mi, sol.
Kalau diteliti, susunan akor dasar di atas (C – Dm – Em – F – G – Am – Bdim ) berdasarkan pada notasi akor C yang dinaikkan. Coba lihat tabel di bawah ini.
Akor C terdiri dari notasi 1, 3, 5 kemudian dinaikkan 1 semuanya menjadi 2, 4, 6 ini notasi akor Dm, kemudian dinaikkan lagi 1 menjadi 3, 5, 7 ini akor Em dan seterusnya. Begitulah awal chords dasar.
Semoga postingan ini bermanfaat.
NB:
Untuk alat musik keyboard anda bisa menerapkannya dengan melihat notasi akornya.