Chord Lagu Days of Wine and Roses
Chord lagu Days of Wine and Roses dan not balok lagu Days of Wine and Roses yang diposting pada halaman ini disertai audio untuk mendengar melodi lagu tersebut. Namun sebelum itu saya akan cerita sedikit tentang lagu ini.
Lagu Days of Wine and Roses adalah lagu yang populer dari film Days of Wine and Roses pada tahun 1962. Lagu ini musiknya ditulis oleh Henry Mancini dan liriknya oleh Johnny Mercer. Mereka menerima Penghargaan Akademi untuk Lagu Asli Terbaik untuk pekerjaan mereka, serta Penghargaan Grammy 1964 untuk Lagu Terbaik Tahun Ini. Pada tahun 2004 lagu ini menduduki peringkat ke-39 dalam 100 Tahun - 100 Lagu survei lagu-lagu top AFI di bioskop Amerika.
Rekaman lagu ini yang paling terkenal adalah oleh Billy Eckstine pada tahun 1961 dan Andy Williams pada tahun 1963, tetapi beberapa artis rekaman lain juga telah merekam lagu tersebut, termasuk Bill Evans, Dick dan Dee Dee, Shirley Bassey, Frank Sinatra, Julie London, Perry Como, Wes Montgomery dan banyak lagi.
Baiklah kita lihat notasi balok lagu Days of Wine and Roses.
Klik gambarnya untuk memperbesar.
Lagu Days of Wine and Roses pada partitur di atas menggunakan nada dasar D, dengan birama 4/4. Lagu ini umumnya dimainkan dengan tempo sedang.
Bagi anda yang ingin mendengar (melodi) partitur di atas silakan klik link di bawah ini.
Chords lagu Days of Wine and Roses di atas boleh diubah disesuaikan dengan aransemen anda. Perlu diketahui bahwa dalam Lagu jazz seringkali berbeda chords, notasi dan lirik. Namun perbedaan tersebut merupakan hal yang wajar. Dalam musik jazz boleh dibilang tidak ada yang sama persis. Contohnya lagu orsinil ( partitur ). Ketika dinyanyikan oleh penyanyi jazz maka notasinya akan diubah, paling tidak nilai notnya diubah.
Semoga postingan ini bermanfaat.
NB:
Bagi yang membutuhkan partitur di atas, silakan tulis di formulir kontak.
Partitur akan dikirim melalui email.
Sumber notasi : musescore.com