Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Chord Lagu Love Is Here to Stay

Chord lagu Love Is Here to Stay dan not balok lagu Love Is Here to Stay yang diposting pada halaman ini disertai audio untuk mendengar melodi lagu tersebut. Namun sebelum itu saya akan cerita sedikit tentang lagu ini.

Lagu Love Is Here to Stay adalah lagu populer dan menjadi lagu jazz standar yang digubah oleh George Gershwin, liriknya oleh Ira Gershwin untuk film The Goldwyn Follies (1938).

Lagu Love Is Here to Stay pertama kali dipertunjukkan di The Goldwyn Follies oleh Kenny Baker. Lagu ini menjadi populer ketika dinyanyikan oleh Gene Kelly untuk Leslie Caron dalam film “An American in Paris “ pada tahun 1951.

Selain itu lagu ini muncul dalam film Forget Paris ( 1995), Manhattan (1979), When Harry Met Sally (1989) dinyanyikan oleh Louis Armstrong dan Ella Fitzgerald.

Lagu Love Is Here to Stay merupakan komposisi musikal terakhir yang diselesaikan George Gershwin sebelum kematiannya pada 11 Juli 1937. Ira Gershwin menulis lirik setelah kematian George sebagai penghormatan kepada saudaranya.

Awalnya lagu itu berjudul "It's Here to Stay" dan kemudian "Our Love Is Here to Stay," lagu itu akhirnya diterbitkan dengan judul "Love Is Here to Stay." Ira Gershwin mengatakan bahwa selama bertahun-tahun ia ingin mengubah nama lagu itu kembali ke "Our Love Is Here to Stay," tetapi ia merasa itu tidak benar karena lagu itu sudah menjadi standar atau terkenal.

Baiklah kita lihat notasi balok lagu Love Is Here to Stay.

Klik gambarnya untuk memperbesar.


chord love is here to stay lagu jazz standar


Lagu Love Is Here to Stay pada partitur di atas menggunakan nada dasar F, dengan birama 4/4. Lagu ini umumnya dimainkan dengan tempo sedang atau lambat.

Bagi anda yang ingin mendengar (melodi) partitur di atas silakan klik link di bawah ini.

Lagu Love Is Here to Stay


Chords pada partitur di atas tidak mutlak artinya anda boleh merubahnya.

Semoga postingan ini bermanfaat.


NB:

Sumber notasi : musescore.com